Thursday 11 April 2013

Gambaran pengetahuan perawat dan bidan tentang resusitasi jantung paru pada neonatus di RSIA Siti Fatimah Makassar

Masalah kesehatan ibu dan bayi terutama pada masa perinatal merupakan masalah nasional yang perlu mendapat prioritas utama karena sangat menentukan kualitas sumber daya manusia pada generasi mendatang.

Angka kematian bayi di Indonesia masih tinggi diperkirakan masih berkisar 35 per 1000 kelahiran hidup atau 175.000 bayi meninggal setiap tahunnya sebelum mencapai usia 1 tahun, sedangkan salah satu sasaran yang ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Kesehatan Indonesia Sehat 2010 adalah menurunkan Angka Kematian Bayi Menjadi 16 per 1000 kelahiran hidup Penyebab utama kematian neonatal pada umumnya adalah asfiksia lahir, pneumonia, dan infeksi.

Pada asfiksia dapat menyebabkan serangkaian perubahan metabolic yang kompleks, terutama hipoksia jaringan, asidosis metabolic dan asidosis respiratorik (hiperkapnea).Jika ini bertambah parah akan menyebabkan penurunan fungsi organ yang paling kritis jantung, sehingga pada tahap lanjut dengan curah jantung yang sangat rendah, darah sirkulasi paru yang dioksigenasi oleh pemompaan paru, tidak mampu mencapai sirkulasi koroner untuk mengatasi hipoksia miokardium.

Selain itu sirkulasi ke otak menurun dengan resiko kerusakan hipoksia otak. Pada situasi ini tehnik resusitasi merupakan metode yang efektif dan diterima untuk memperfusi sirkulasi koroner dan serebral, jika sirkulasi koroner telah pulih dan frekuensi jantung kembali normal, sirkulasi paru dan sistemik lainnya akan mengikuti Menurut Gregory dalam Marjono (2007), Resusitasi diperlukan oleh neonatus yang dalam beberapa menit pertama kehidupannya tidak dapat mengadakan ventilasi efektif dan perfusi adekuat untuk memenuhi kebutuhan oksigenasi dan eliminasi karbondioksida, atau bila sistem kardiovaskular tidak cukup dapat memberi perfusi secara efektif kepada susunan saraf pusat jantung dan organ vital lain. sehingga petugas kesehatan pun dituntut memiliki pengetahuan dan keterampilan resusitasi yang baik, benar, cepat, dan tepat untuk mencegah terjadinya kematian pada neonatus.

DOWNLOAD:Gambaran pengetahuan perawat dan bidan tentang resusitasi jantung paru pada neonatus di RSIA Siti Fatimah Makassar

0 comments:

Post a Comment